7 fitur rahasia WhatsApp yang perlu kamu ketahui - Tripel Berita

KUMPULAN BERITA MENARIK | BERITA TERBARU | 7 FAKTA MENARIK | KUMPULAN TIPS | INFORMASI TERDEPAN

Breaking

Wednesday, March 14, 2018

7 fitur rahasia WhatsApp yang perlu kamu ketahui

rahasia WhatsApp

WhatsApp adalah salah satu aplikasi chat yang memiliki banyak fitur, dan tentunya memiliki fitur rahasia yang tidak banyak diketahui penggunanya. WhatsApp sendiri didirikan pada tanggal 24 Februari 2009, lebih tua 2 tahun dari aplikasi serupa Line yang rilis Juni 2011. Aplikasi ini didirikan oleh Brian Acton seorang programer komputer asal Amerika Serikat serta Jan Koum yang berasal dari Kiev Ukraina (sumber : wikipedia).

Setelah mengetahui sedikit tentang WhatsApp mari kita lanjut ke  7 fitur rahasia WhatsApp yang perlu kamu ketahui. Berikut yang berhasil Tripel Berita rangkum :

1. Menyembunyikan "Last Seen" atau "Terakhir dilihat"

Dengan WhatsApp kita bisa melihat kapan terakhir kali pengguna saling melihat waktu online terakhi. Nah banyak yang tidak tahu cara untuk menyembunyikan fitur ini.

Kenapa harus disembunyikan ??
Jawabannya karena terkadang hal ini di anggap mengganggu privasi. Untuk caranya sendiri cukup masuk ke menu Setelan - Akun - Privasi - Terakhir Dilihat - dan Pilih Tidak ada.

2. Menyembunyikan tanda read

Pesan yang sudah terkirim akan tercentang dengan warna grey (abu-abu tua) pada WhatsApp sedangkan yang telah terbanya akan berwarna biru. Bila anda termasuk orang yang tidak suka dengan fitur ini, anda bisa menonaktifkannya dengan mudah. Cukup masuk ke menu setelan - privasi - scrol ke paling bawah dan lepas centang pada Laporan dibaca.

3. Huruf Tebal, Miring, dan Coret pada pesan

Terkadang ada saja hal yang menyebabkan kita harus membuat kata atau kalimat dengan huruf tebal , miring, ataupun tanda di coret. Tidak banyak yang tahu bahwa dalam hal tersebut bisa dilakukan pada pesan WhatsApp. Cara untuk menggunakan huruf tebal tambahkan tanda * diantara kata yang diinginakn cotohnya *huruf tebal* sedangkan untuk huruf miring gunakan _ contohnya _huruf miring_. Satu lagi yaitu huruf tercoret, dengan menggunakan tanda ~ contohnya ~huruf dicoret~.

4. Melihat orang yang telah membaca pesan di Grup

Seperti yang kita ketahui bersama bahwa WhatsApp juga memiliki fitur Grup. Terkadang kita resah bila sudah mengirim pesan di grup tetapi tidak kunjung direspon. Rasa penasaranpun muncul, apakah belum ada yang melihat pesan atau sudah ada tetapi malas untuk membalasnya. Hmm dan ternyata ada cara untuk melihat orang yang telah membaca/melihat pesan yang kita kirim. Carnya klik dan tahan pesan yang telah dikirim lalu pilih logo informasi yang muncul pada baian atas (logonya berupa huruf i yang berada dalam lingkaran).

5. Mencolek Teman di Grup menggunakan Fitur Mention

Dengan menggunakan fitur mention ini, pengguna yang dikirimi akan mendapatkan notifikasi meskipun telah mematiakan (bisukan notifikasi dalam grup). Hal ini bisa kamu lakukan jika orang itu sangat diharapkan kehadirannya dalam grup hehehe. Caranya sangat mudah cukup ketik tanda @ kemudian muncul pilihan kontak, silahkan dipilih, jika tidak ketikkan keseluruhan nama dari tersangka. Jangan lupa ketiknya di kolom percakapan.

6. Menghentikan Download Otomatis

Foto, atau video yang dikirim via WhatsApp akan otomatis didownload oleh sistem ke perangkat penerima. Hal ini kadang sangat merugikan dalam hal kuota dan kapasitas memori. Mungkin jika filenya penting dan berkenan atau berguna buat si pengguna itu tidak apa-apa. Tetapi bagaimana bila itu hanya spam.

Maka dari itu anda bisa mengatur fungsi download otomatis ini dengan menekan setelan - pengguna data dan penyimpanan. Silahkan atur pada bagian unduh otomatis media, lepaskan centang file yang tidak ingin dunduh otomatis, bisa juga melepas semua centang.

7. Fitur Blokir

Punya kontak yang nyeselin, gara-gara kehadirannya di kontak WhatsApp tidak anda inginkan. Blokir adalah solusi untuk masalah yang satu ini, akan tetapi saya tidak terlalu menganjurkan karena bagaimanapun ilfelnya anda dengan orang itu, suatu hari nanti bisa jadi sangat anda butuhkan. Oke kembali ke topik, cara memblokir kontak adalah dengan membuka percakapan kontak yang dituju masuk ke menu (klik logo tiga titik pojok kanan atas) lalu pilih lainnya dan terakhir pilih blokir.

Itulah  7 fitur rahasia WhatsApp yang perlu kamu ketahui , bila ada tambahan silahkan sertakan pada komentar di bawah. Semoga bermanfaat untuk agan sekalian dan sampai jumpa di postingan menarik lainnya. Wassalam...



No comments:

Post a Comment

Pages

Home / Adsense / Blogger / Cara Memasang Iklan Adsense Melayang Di Blog