Laptop adalah komputer jinjjng yang bisa dibawah kemana-mana, fungsi dan fiturnya sama halnya dengan komputer biasa pada umumnya. Laptop banyak dipilih dibandingkan dengan komputer PC karena sifatnya yang portable, apalagi untuk kalangan mahasiswa.
Kebutuhan akan Laptop membuat banyak merek dan jenis laptop yang bermunculan. Dengan menghadirkan berbagai fitur dan kelebihannya masing-masing. Ada yang unggul dalam segi grafis adapula yang diunggulkan dalam segi processor.
Untuk kamu yang berniat untuk membeli laptop, 7 Laptop Yang Masuk Urutan Terbaik di bawah ini mungkin bisa jadi pilihan.
1. HP Spectre x360
HP merupakan salah satu brand atau merek laptop terkenal dunia. HP tak henti-hentinya menciptakan inovasi untuk produk-produk terbarunya, HP Spectre x360 adalah salah satunya. Dibuat dengan kinerja yang Powerful dan didesain dengan detail dan profesional.Dibekali dengan layar flexibel yang mampu memutar hingga 360 derajat membuat HP Spectre x360 layaknya dapat dilipat ditambah layar Touch Screen semakin memanjakan penggunanya.
Untuk kinerja prosesornya sendiri, menggunakan Processor Intel Core i7-6500U dengan dua buah Core berkemampuan 2.5 GHz yang sangat bertenaga. Selain itu laptop ini mendukung Turbo Bost dengan kecepatan maksimal 3.1 GHz. Semua keunggulan HP Spectre x360 membuatnya pantas dinobatkan sebagai salah satu laptop terbaik.
2. Dell XPS 13
Laptop ini hadir dengan mengusung Processor Intel generasi terbaru yakni Intel Core i5-6200U dengan kartu grafis Intel HD graphics 520. Dell XPS 13 juga menggunakan sistem operasi windows yang terbaru (Windows 10).Menariknya lagi laptop ini menggunakan SSD sebagai penyimpananya (Bukan harddisk) dengan ukuran 256 GB. Seperti yang diketahui SSD merupakan penyimpanan yang kecepatannya di atas kecepatan Harddisk, Hal ini tentu membuat kinerja Dell XPS 13 jauh lebih cepat.
3. Microsoft Surface Book
4. Apple MacBook Pro 13
Selanjutnya ada Apple MacBook Pro 13 sebagai salah satu laptop terbaik. Laptop buatan Apple ini menggunakan Processor Intel Core i5 dual-core generasi ketujuh dengan kecepatan 2,3 GHz.Memiliki kemampuan turbo bost hingga 3,6 GHz. Untuk masalah grafis sendiri laptop ini mengusung Intel Iris Plus Graphics 640. Sedangkan sistem operasinya menggunakan macOS Sierre yang memperkenalkan lebih banyak cara untuk menikmati foto anda.
5. Origin PC Evo 15-S
Origin PC Evo 15-S adalah laptop yang dikhususkan untuk kamu yang suka memainkan game. Origin PC memang merupakan Brand laptop asala Amerika yang terkenal dengan perangkat-perangkat game buatannya.Dengan spek yang tinggi, Origin PC Evo 15-S memberikan sensasi berbeda ketika memainkan game dengan. Di bekali dengan processor Intel Core i7-4710HQ Quad-Core 2.50GHz (3.50GHz TurboBoost), 6MB Cache.
6. Alienware 17
Alienware 17 juga merupakan laptop gaming yang memiliki spesifikasi mantap untuk memainkan game. Laptop yang identik dengan gambar alien ini menggunakan processor 4th Gen Intel Core i7-4710MQ. Sedangkan untuk VGA atau grafisnya menggunakan NVIDIA GeForce GTX 765M with 2GB GDDR5 yang membuat game anda tampak lebih nyata dan tentunya lebih cepat. Untuk menambah sensasi saat bermain game, pada soundnya menggunakan Dolby Home Theater v4.7. MSI GS60 Ghost Pro 3k
Satu laptop gaming yang akhir-akhir ini banyak dibicarakan teman-teman admin, adalah MSI GS60 Ghost Pro 3k. Di kelas laptop 15.6 incih, Laptop ini diklaim sebagai laptop paling tipis. Meskipun tipis kemampuannya tidak bisa di remehka, MSI GS60 Ghost Pro 3k menggunakan Processor Intel Core i7 dipadukan dengan grafis NVIDIA GeForce GTX 870M. Karena kemampuannya yang super, Tak heran bila harga jualnya mencapai RP 32.000.000.Itulah tadi 7 Laptop Yang Masuk Urutan Terbaik, semoga artikel ini bisa menjadi ereferensi terbaik kamu untuk menentukan laptop mana yang ingin kamu beli. Terimakash telah berkunjung, akhir kata wassalam.
No comments:
Post a Comment