7 Keyboard Unik untuk Kamu Para Komputermania - Tripel Berita

KUMPULAN BERITA MENARIK | BERITA TERBARU | 7 FAKTA MENARIK | KUMPULAN TIPS | INFORMASI TERDEPAN

Breaking

Sunday, June 3, 2018

7 Keyboard Unik untuk Kamu Para Komputermania


Ada berapa jenis keyboard yang sudah kamu ketahui sejauh ini ?
Keyboard merupakan salah satu perangkat keras yang berfungsi sebagai alat input pada komputer atau laptop. Sejauh yang kita tahu keyboard dengan kombinasi qwerty adalah yang paling banyak. Tetapi selain itu ada banyak lagi jenis-jenis keyboard beberapa diantaranya seperti Keyoard Dvorak, dan Keyboard Alphabetic.

Adapula bebrapa keyboard yang terbilang unik, penasaran seunik apa keyboard-keyboard ini, yuk baca 7 Keyboard Unik untuk Kamu Para Komputermania.

1. Keyboard Klockenberg


Keyoard jenis ini dibuat dengan tujuan untuk menyempurnakan keyboard yang telah ada. Keunikan dari keyboard ini adalah bentuk fisiknya yang terpisah menjadi dua bagian yaitu kiri dan kanan. Keduanya dipisahkan dengan sudut 15 derajat dan sengaja diuat miring ke bawah. Penggunaan keyboard ini akan terasa lebih nyaman karena dibuat lebih dekat dengan meja kerja. Dengan desainnya ini Keyboard Klockenberg ini dapat mengurangi beban otot pada jemari dan pergelangan tangan. Kekurangannya yaotu bentuknya yang lebih besar dari keyboard lain ini disebabkan pembagian pada keyboard ini.

2. The Roll-Up Keyboard


The Roll-Up Keyboard adalah salah satu keyboard yang unik sebab dapat dilipat atau digulung. Hal ini dikarenakan The Roll-Up Keyboard terbuat dari bahan dengan lapisan karet yang lentur. Keyboard ini sangat praktis untuk di bawah kemana-mana. Selain itu beberapa produk keyoard jenis ini didesain agar bisa anti air dan tentunya anti pecah.

3. Virtual Laser Keyboard


Virtual Laser Keyboard seperti namanya keyboard ini menggunakan pemanfaatan laser untuk melakukan penginputan. Cara kerjanya adalah dengan menembakkan sinar laser pada bidang datar yang mana nantinya yang muncul di bidang datar ini adalah berupa bentuk keyboard.

4. Glass Keyboard


Glass keyboard seperti namanya keyboard ini memiliki tampilan fisik yang bening layaknya kaca. Keyboard ini dapat digunakan dengan sentuhan sensitif yang menampilkan apa yang di inginkan.

5. Combimouse



Keyboard Combimouse ini menggabungkan mouse dengan keyboard menjadi satu aksesoris komputer yang kelihatan aneh. Keyboard ini berdesain split gaya QWERTY keyboard dengan dua bagian untuk masaing-masing tangan. Pada bagian kanan keyboard berfungsi sebagai keyboard biasa dengan tambahan tombol scroll di bawahnya, sedangkan pada bagian kiri berfungsi sebagai keyboard sekaligus mouse.

6. Joystick Keyboard


keyboard ini di klaim sangat cocok dan berguna bagi para desainer. Keyboard ini terdiri dari beberapa stik dimana setiap stik ini mempunyai tombol horizontal seperti pada keyboard qwerty umumnya.

7. Saitek PK17U Cyborg Gaming


Keyboard unik yang satu ini ditujukan untuk keperluan gaming. Beberapa tombol penting yang sering digunakan saat bermain game PC ditandai dengan warna berbeda. Selain itu layar kecil yang memanjang juga di sisipkan pada keyboard ini untuk memnatau fungsi dan notifikasi yang berhubungan dengan game yang di mainkan.

1 comment:

Pages

Home / Adsense / Blogger / Cara Memasang Iklan Adsense Melayang Di Blog